Header Ads

Monday, November 21, 2011

Samsung Galaxy Y CDMA Hadir di Smartfren dan Esia

 

Samsung Galaxy Y CDMA Hadir di Smartfren dan Esia

21 November 2011 14:30
Setelah sebelumnya muncul dalam versi GSM-nya, kini Samsung Galaxy Y juga hadir dalam versi CDMA. Pada versi CDMA, Galaxy Y yang diberi kode SCH-i509 ini ditawarkan secara bundling oleh opeator Smartfren dan Esia. Samsung GALAXY Y (Young) berjalan di OS Android 2.3 Gingerbread, versi ini mampu memberikan pengalaman yang sangat menyenangkan ketika berselancar di internet.

Smarfren dan Esia menawarkan harga dan pilihan paket yang relatif sama, yakni Rp 1.199.000 untuk harga normal, dan harga khusus bagi pelajar Rp 999.000 selama masa promo. Esia menawarkan gratis akses data selama 6 bukan dalam pembelian paket Galaxy Y. Penggunaan teknologi CDMA EVDO pada smartphone ini memungkinkan pelanggan Esia dapat mengakses data hingga kecepatan 3,1 Mhz, jauh diatas rata-rata kecepatan akses smartphone berbasis teknologi GSM yang ada saat ini. Untuk mengakses You Tube, misalnya, pelanggan Esia tidak lagi harus mengalami buffering.

Sedangkan Smartfren juga tak ketinggalan, dalam pembelian Galaxy Y pelanggan dapat menikmati layanan Facebook dan Twitter gratis. Selain itu, tersedia paket Connex 2 Gb seharga Rp 50.000 untuk Paket Data Unlimited selama 30 hari dengan kecepatan download hingga 3,1Mbps, serta bonus Free 700MB Data (5X untuk 5 bulan) untuk akumulasi aktivitas setiap top up minimum Rp 50.000. Dalam versi GSM, Galaxy Y dikenal dengan kode S5360, smartphone ini dilengkapi prosesor 600 Mhz, display berukuran 3 inchi QVGA TFT dan kamera 2 megapixel.

sumber:www.selular.co.id

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More